Senin, 03 Juli 2017

Mari kita buat program PERPUSTAKAAN sendiri.

Libur lebaran banyak waktu luang, dari pada waktu luang kurang bermanfaat, lebih baik mengedit program untuk dijadikan program bebas agar sedikit apa yang saya ketahui dapat dimanfaatkan bagi programmer pemula untuk belajar atau sebagai bahan referensi. Dengan semangat beribadah/bersedekah pengetahuan/sekedar berbagi, siapa tahu ada yang membutuhkan, mudah2an menjadi ilmu yang bermanfaat. Aamiin.

Program PUSTAKA masih belum sempurna, jadi bagi Anda yang berminat membuat sendiri program Perpustakaan, barangkali source code ini dapat dijadikan bahan referensi. source code nya dapat Anda download dari website pustaka0.blogspot atau quran4beginner.blogspot Meskipun program PUSTAKA ini belum sempurna, setidaknya sudah saya pakai untuk mengelola perpustakaan ditempat kerja saya dulu dengan mulus, tidak banyak kendala.

Program PUSTAKA ini tidak seperti program LRQ yang juga saya bagi2kan source code nya. Bedanya kalau LRQ tidak memerlukan komponen tambahan dari Delphi7 sedangkan dalam PUSTAKA diperlukan tambahan komponen seperti "Absolute Database", "FastReport" dan "TBarcode" Jadi Anda perlu menginstall minimal 3 Component tersebut.

Dari teknik pemrogrammannya PUSTAKA mungkin lebih komplek dari pada LRQ, karena harus menggunakan Barcode dan Laporan yang lebih banyak, Databasenya juga sudah dapat diletakkan di Server LAN. Jadi ketiga komponen tersebut terpaksa diperlukan. Terdapat trik2 pemrograman yang mungkin diperlukan untuk pemula.

Jika Anda berminat mengembangkan lebih lanjut, dapat saja databasenya diganti mySQL agar dapat diakses dari gedung/kota yang berbeda. Tentusaja dengan kerja ekstra karena banyak perbedaan antara database desktop dengan database hosting. Bicara soal hosting jadi inget, monggo yang mau latihan bikin website coba saja hosting gratisan ina.0lx.net (nol_LX / 0lx bukan Olx). tapi databasenya kayaknya ndak bisa diakses untuk latihan program Pustaka, Anda perlu install xampp untuk membuat hosting sendiri agar dapat latihan Pustaka

NB: File exe ini hanya compilan dari versi opensource yang tidak lengkap, dan datanya tidak benar dan hanya sebagai demo saja. Jika ingin yang versi lengkap silahkan download dan pilih yang bukan SOURCECODE
Jika ditanya password waktu mau masuk program(untuk menu critikal, menu pencarian dan laporan tidak diperlukan password),
  User: admin
  Password: singgih_py@yahoo.com
kalau mau ganti password, pilih menu FILE, SET, ChangePassword
Laporan yang melewati MSword dan akan diubah/sesuaikan dengan kebutuhan Anda, yang perlu di edit adalah file Template yang ada di direktori DOT, cara editnya buka dengan MSword pilih file tipe DOcument Template(DOT) bukan file DOC.
Software ini disertakan kode sumbernya boleh didownload, diedit disesuaikan kebutuhan Anda sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar